Beranda » Shopee » Capai Tujuan Investasi dengan Fitur Investasi Rutin di Reksa Dana Shopee – Inspirasi Shopee

Capai Tujuan Investasi dengan Fitur Investasi Rutin di Reksa Dana Shopee – Inspirasi Shopee

Diposting pada 25/11/2025 oleh ◦ Dilihat: 23x ◦ Kategori: Shopee

Investasi Rutin Reksa Dana Shopee

Membuat dan menerapkan rencana investasi tahunan adalah langkah penting untuk mencapai tujuan keuangan dan kebebasan finansial di masa depan. Namun sebelum mulai membuat rencana investasi tahunan, ketahuilah terlebih dahulu tujuan keuangan kamu, toleransi risiko, dan jangka waktu yang kamu inginkan. Apakah kamu menabung untuk masa pensiun, DP rumah nyaman, atau pendidikan anak? Pahami terlebih dahulu tujuan investasi kamu, karena tujuan tersebut akan menjadi panduan untuk memilih aset investasi yang tepat.

Setelah kamu memiliki tujuan investasi yang jelas, pertimbangkan untuk mendiversifikasi investasi kamu ke berbagai aset investasi. Diversifikasi ini dapat membantu menyebarkan risiko dan berpotensi meningkatkan keuntungan. Salah satu aset investasi yang dapat kamu pertimbangkan adalah Reksa Dana. Teliti dan pilih Reksa Dana yang sesuai dengan tujuan keuangan dan toleransi risiko kamu, serta perhatikan kinerja dari Reksa Dana tersebut. Untuk rencana keuangan jangka pendek (1-5 tahun), kamu dapat memilih Reksa Dana Pasar Uang. Sementara untuk rencana keuangan jangka menengah (5-10 tahun), kamu dapat memilih Reksa Dana Obligasi. Apabila kamu memiliki rencana keuangan yang cukup panjang (lebih dari 10 tahun), kamu dapat memilih Reksa Dana Obligasi atau Reksa Dana Saham.

 

 

Setelah memilih Reksa Dana yang sesuai dengan tujuan dan rencana keuangan, kamu bisa langsung mulai berinvestasi di Reksa Dana yang telah kamu pilih. Saat ini, banyak platform dan aplikasi online yang memungkinkan kamu berinvestasi Reksa Dana secara online, salah satunya adalah Reksa Dana Shopee.

Di Reksa Dana Shopee, terdapat fitur Investasi Rutin yang dapat membantu kamu untuk konsisten berinvestasi sesuai rencana keuangan kamu. Melalui fitur Investasi Rutin, kamu bisa membuat jadwal investasi dalam kurun waktu harian, mingguan, dua mingguan, atau bulanan. Kamu juga bisa mengaktifkan metode pembayaran auto debit menggunakan ShopeePay, dimana saldo ShopeePay kamu secara otomatis akan diinvestasikan ke Reksa Dana yang kamu pilih sesuai dengan jadwal investasi yang kamu tetapkan sebelumnya. Dengan demikian, kamu tidak perlu repot membuat dan membayar transaksi investasi secara manual, dan semakin konsisten berinvestasi secara rutin.

Investasi Rutin Reksa Dana Shopee

 

Dengan berinvestasi secara rutin, kamu juga akan menikmati keuntungan yang berlipat ganda dari prinsip compounding return. Ketika kamu secara konsisten berinvestasi, keuntungan yang kamu dapat dari investasi akan menghasilkan keuntungan tambahan, yang secara signifikan dapat meningkatkan pertumbuhan portofolio Reksa Dana kamu dari waktu ke waktu. Selain itu, berinvestasi secara rutin juga memanfaatkan strategi dollar-cost averaging atau DCA, dimana investasi yang dilakukan secara konsisten terlepas dari keadaan pasar dapat mengurangi dampak fluktuasi pasar terhadap keuntungan kamu secara keseluruhan.

Singkatnya, berinvestasi secara rutin dapat menjadi langkah untuk tetap disiplin, memaksimalkan keuntungan jangka panjang, dan membantumu mencapai rencana investasi tahunan dengan lebih mudah dan efisien. Ayo mulai berinvestasi rutin dengan memanfaatkan fitur Investasi Rutin di Reksa Dana Shopee.

Reksa DanaShopee

Bagikan ke

Capai Tujuan Investasi dengan Fitur Investasi Rutin di Reksa Dana Shopee – Inspirasi Shopee

Artikel Lainnya

27c96db76ca241774a83f22ad5e3d7e2-1
Beri Si Kecil Nutrisi Terbaik dalam Super Brand Day Frisian Flag! – Inspirasi Shopee
Diposting pada 22/12/2025 oleh

Spesial 27 Agustus, ada Shopee Super Brand Day Frisian Flag! Temukan limited time deals, beli 1 gratis 1, dan hadiah untuk top spender!

shopee-live-super-brand-day-make-over-1
Jangan Ketinggalan! Shopee Live Super Brand Day Bersama Make Over dengan Flash Sale 99RB, Dipandu Melaney Ricardo! – Inspirasi Shopee
Diposting pada 13/11/2025 oleh

Ada Shopee Live Super Brand Day bersama Make Over yang akan menghadirkan berbagai promo paling menggiurkan untuk kamu.

AR-170227776
berbelanja Kebutuhan Sembako Anti-ribet Hanya di Shopee! – Inspirasi Shopee
Diposting pada 08/01/2026 oleh

Belanja kebutuhan sembako nggak perlu ribet. Nikmati berbagai promo menarik untuk produk-produk unggulan hanya di Shopee 7.7 Pesta Diskon Supermarket.

Ramalan-Cinta-Zodiak-Pisces-2022
Ramalan Cinta Zodiak Pisces 2022 dan Tipsnya – Inspirasi Shopee
Diposting pada 01/12/2025 oleh

Bagaimana Ramalan Cinta Zodiak Pisces 2022 dan tipsnya untukmu tahun ini? Yuk, cek informasi selengkapnya dalam artikel ini!

Komentar (0)

Saat ini belum tersedia komentar

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan

Capai Tujuan Investasi dengan Fitur Investasi Rutin di Reksa Dana Shopee – Inspirasi Shopee

Mungkin Anda Suka

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com